Kota Bogor – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, turut serta dalam kegiatan Fun Walk “Jelajah Kebun Raya Bogor (KRB)” bersama Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Diana Kusumastuti, Rektor Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Suharnomo, serta sekitar 1.000 alumni Undip, Minggu (7/9/2025).
Dedie menyampaikan bahwa kegiatan ini membawa semangat baru untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Kota Bogor. Menurutnya, meningkatnya jumlah wisatawan yang berkunjung, berwisata, hingga menginap di Kota Bogor akan berdampak positif terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Ini juga menjadi nilai positif bagi Kota Bogor di tengah hangatnya dinamika politik yang terjadi belakangan. Sehingga ini sebagai bentuk optimisme melihat kemajuan bangsa Indonesia yang harus terus maju. Ada kritik, ada pendapat, mangga disampaikan secara santun, dan Insyaallah kita catat serta kita perbaiki hal-hal yang memang harus diperbaiki,” ujarnya.
Wamen PU, Diana Kusumastuti, secara umum juga memuji kondisi Kota Bogor, khususnya Kebun Raya Bogor, yang masih memiliki suasana asri, sejuk, hijau, dan menyegarkan.
“Ini baru pertama kali ya, kita mengumpulkan dan alhamdulillah mencapai lebih dari 1.000 peserta. Sambil silaturahmi, olahraga, menyenangkan sekali di Kebun Raya ini, yang memang suasananya sangat hijau dan segar, cocok untuk berkegiatan,” ujarnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Rektor Undip, Suharnomo, yang sangat terkesan dengan suasana keindahan Kota Bogor, khususnya Kebun Raya Bogor yang hijau dan menyegarkan.
Ketua Panitia, Irene Daniar, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan oleh DPC IK Undip Bogor dan DPP IK Undip bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bogor serta didukung oleh Kebun Raya Bogor.
Ia berharap ke depan kegiatan ini bisa terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi Kota Bogor.
“KRB ini ikon di Kota Bogor, dan sedang hits di mana-mana. Alhamdulillah kita bisa berkolaborasi sehingga para alumni bisa berkumpul dan berkegiatan bersama,” ujarnya.
